Cara Sukses Menghadapi Wawancara Atau Interview Kerja


Cara sukses menghadapi wawancara kerja sudah semestinya diketahui oleh setiap kandidat yang sudah melamar pada sebuah perusahaan. Wawancara atau interview kerja merupakan proses terakhir yang harus dilalui dalam dunia kerja. So, mempersiapkan diri menghadapi serangkai pertanyaan saat wawancara kerja adalah harus bagi setiap pelamar kerja.

Fenomena dalam wawancara kerja merupakan masalah yang gampang-gampang rumit. Dibilang gampang ternyata rumit, dibilang rumit ternyata gampang. Artinya sulit sekali untuk bisa ditebak hasil dari sebuah proses wawancara kerja. Umumnya, pewawancara tidak akan memberi anda toleransi untuk kesalahan yang anda lakukan dalam wawancara kerja meskipun anda tidak ditegur pada saat proses wawancara berlangsung. Jadi, tentu saja mempersiapkan diri menghadapi interview kerja adalah keharusan.

Menurut penulis, beberap tips dibawah adalah cara sukses menghadapi wawancara kerja yang patut dicoba. Tentunya dengan alasan rasional dan telah dibuktikan oleh banyak kandidat yang berhasil bekerja di perusahaan yang mereka lamar.

cara sukses wawancara kerja, tips sukses interview kerja, tips sukses wawancara, bagaimana cara sukses wawancara kerja

Tips Sukses Wawancara Kerja

  1. Lamar Pekerjaan Sesuai Keahlian.
    Melamar pekerjaan sesuai bakat, keahlian, dan ketrampilan yang dimiliki, memang menjadi poin penting untuk memudahkan kandidat keluar dari proses wawancara dengan sukses. Artinya, Anda akan lebih menguasai setiap detail dari pekerjaan yang sesuai dengan keahlian dan ketrampilan anda.

    Nah, pada saat proses interview. Pastinya anda akan mudah memahami pertanyaan pewawancara, dan akan mudah juga menjawab pertanyaan karena memang anda menguasai bidang pekerjaan yang anda lamar.
  2. Buatlah Kesan Pertama Yang Menyenangkan.
    Kesan pertama memang sangat menentukan. Filosofis ini ternyata juga digunakan di dalam melamar pekerjaan. Membuat kesan pertama yang menarik" sangat menentukan bagi penilai karakter anda. Kesan yang menarik tidak dalam makna make over. Tapi kata menarik disini dapat diartikan sederhana dan senang dipandang. Misalnya;
    • Datang lebih cepat pada jadwal wawancara kerja
    • Bersikap ramah, dan murah senyum.
    • Berpakaian rapi dan bersih sesuai sesuai etika dalam proses interview kerja
    • Tidak terlalu make over dengan cara berpakaian.
    • Menghindari pemakaian banyak assesoris seperti cincin, gelang, dll
    • Tidak memakai parfume yang terlalu banyak dan masih banyak lagi tips cara membuat kesan pertama yang dapat anda pelajari dari berbagai referensi.
  3. Jadilah Kandidat CV.
    Cv atau resume adalah administrasi pertama yang harus disiapkan dalam melamar pekerjaan. Anda pastinya mengirimkan cv atau resume anda setelah mendapatkan informasi lowongan kerja. Wawancara kerja, merupakan proses berikutnya setelah cv dan resume anda diterima perusahaan yang anda lamar.

    Kemungkinan besar, perusahaan tertarik melakukan interview dengan anda setelah mempelajari profil anda sesuai dengan informasi yang ada di cv. Nah, dalam proses wawancara, tentunya pewawancara mengharapkan anda dapat menjelaskan secara detail tentang diri anda sesuai dengan informasi yang anda cantumkan dalam membuat resume atau cv tadinya.
  4. Jawab Pertanyaan Secara Ringkas Jelas.
    Waktu wawancara kerja umumnya tidak terlalu lama, biasanya berkisar 20 atau 30 menit. Namun demikian, 30 menit yang anda miliki pastinya sangat menentukan untuk kelangsungan karir dan masa depan anda. Jadi, memberikan jawaban yang ringkas dan jelas untuk setiap pertanyaan yang diajukan merupakan salah satu tips sukses dalam wawancara.

    Penjelasan yang panjang dan memutar-mutar bin rumit sangat tidak disarankan. Hal ini akan membuat kesan anda sedang bercerita dan seolah-olah menujukan andalah perfeksionisnya, dan terkesan mencoba menutupi kelemahan anda. Hal terburuk dari membuat penjelasan panjang adalah anda kelihatan seperti sedang berbohong meskipun anda sebenarnya mengatakan seadanya.

    So, memaksimalkan waktu 20 atau 30 menit ini dengan menjawab pertanyaan secara ringkas dan mudah dimengerti pewawancara adalah tips sukses wawancara yang sangat disarankan.
  5. Bertanya Saat Diberi Kesempatan.
    Ambil bagian untuk bertanya saat diberi kesempatan oleh pewawancara merupakan tips sukses interview yang patut dicoba. Bertanya saat diberi kesempatan bertanya oleh pewawacara memberikan kesan yang positif untuk anda. Pewawancara akan menilai bahwa anda adalah orang yang tepat untuk mengisi posisi yang anda lamar dari sikap antusias yang anda tunjukkan melalui bertanya.

    So, tips sukses wanwancara ini dapat dilakukan untuk menujukan kepada pewawancara bahwa anda sangat menyenangi pekerjaan yang sedang anda lamar. Jadi persiapkan pertanyaan sesuai dengan bidang yang anda lamar untuk bersiap-siap jika anda diberi kesempatan untuk bertanya.
  6. Mintaklah Nasehat Dari Pewawancara.
    Pada akhir proses wawancara kerja, biasanya pewawancara telah menyelesaikan penilainya terhadap setiap kandidat yang mengikuti interview kerja. Pada akhir sesi, bisa jadi nilai anda sedikit lebih rendah dari kandidat lainnya. Salah satu tips untuk menarik perhatian pewawancara dan meningkatkan nilai plus anda adalah dengan memintak pewawancara menasehati anda untuk menasehati anda.

    Tips wawancara kerja yang satu ini memang jarang dilakukan. Namun tidak menutupi kemungkinan tips ini bisa menjadi magnet tersendiri untuk anda. Situasi, karakter pewawancara dan suasana interview sangat menentukan berhasil tidaknya anda dalam menarik perhatian pewawancara.
Pastinya masih banyak hal lain yang perlu dipelajari agar sukses dalam proses interview. Semoga cara sukses menghadapi wawancara atau interview kerja ini bisa menjadi tambahan informasi khususnya untuk anda yang ingin sukses saat wawancara kerja. Terimakasih


Suka artikel ini ? Bagikan ke :

Google+

Plus One
0 komentar
Cara Sukses Menghadapi Wawancara Atau Interview Kerja